IGD
INFORMASI

rsudsuradadi@tegalkab.go.id

HUT ke-12 RSUD Suradadi Tegal, Gedung Penunjang dan Masjid Diresmikan Bupati Tegal

Blog title

Bupati Tegal, H Umi Azizah mengapresiasi peresmian gedung dan masjid tersebut dan juga mengucapkan selamat Hari Ulang Tahun (HUT) ke-12 RSUD Suradadi Tegal.

"Mudah-mudahan di usianya kini, seluruh kerja keras dan hasil pembangunan yang telah berhasil diraih ini senantiasa mendatangkan berkah dan manfaat, menghadirkan pelayanan kesehatan yang terbaik bagi masyarakat, layanan kesehatan yang bermutu dengan terus mengedepankan nilai-nilai kemanusiaan tanpa diskriminasi," ucapnya.

Menurutnya, hadirnya gedung Yos Sudarso RSUD Suradadi nampak bagus, bersih dan kekinian dan diharapkan bisa mempercepat penanganan pasien baik dari segi pelayanan laboratorium kesehatan, radiologi maupun bedah sentralnya.

"Penampakannya yang baik ini semoga menjadi cerminan pelayanannya yang baik pula, yang mudah, ramah dan nyaman dan kami terus berupaya meningkatkan aspek kuantitas dan kualitas layanan yang sesuai dengan standar pelayanan minimal," ungkapnya.

Umi berpesan, untuk bisa menjaga dan merawat dengan baik fasilitas yang ada di gedung tersebut agar bisa berjalan optimal dan berkesinambungan serta seluruh civitas medika di RSUD Suradadi agar bekerja lebih maksimal.

"Kita harus bisa mengedepankan sikap senyum, sapa, salam dan santun agar image layanan kesehatan milik pemerintah yang dianggap kurang baik bisa menurun. Caranya, dengan bekerja lebih keras lagi, ikhlas dan profesional dalam melayani pasien jadi kunci keberhasilan kita menangani pasien, menyembuhkan mereka yang sakit," ujarnya.

Sementara, Direktur RSUD Suradadi Kabupaten Tegal, dr Ruszaeni menyampaikan bahwa dalam rangka HUT ke-12 RSUD Suradadi dan mewujudkan pelayanan terbaik, pihaknya telah melakukan perbaikan layanan maupun Standar Operasional Prosedur (SOP).

Salah satu inovasi yang telah dilakukan yakni hadirnya layanan Siput Perkasa, sebuah layanan rawat jalan yang secara sistem ter-shelter.

"Nantinya, konsep tersebut adalah mobil operasional muter setiap 1 jam sekali dan kembali ke rumah sakit lalu muter lagi. "Setiap 1 jam antar jemput pasien dan gratis yang aksesnya ke Kecamatan Warureja, Suradadi dan Jatibogor, Kabupaten Tegal," pungkasnya

Dikatakan bahwa, peresmian gedung Yos Sudarso RSUD Suradadi dilengkapi dengan berbagai ruang yang diantaraya yakni Laboratoriun, Ruang Radiologi dan Instalasi Bedah Sentral (IBS).

"Rencananya kedepan juga akan dikembangankan lagi dengan layanan ICU/PICU/NICU yang setiap ruangannya ada tempat penunggunya dimasing-masing kamar," imbuhnya.

Selanjutnya, mengenai pembangunan pada gedung tersebut melalui Dana Alokasi Anggaran (DAK) sebesar 23 milyar rupiah yang diharapkan tahun ini selesai proses pembangunannya.